Posted by Materi Teknik Informatika • Informasi Teknologi Informasi • Digital Marketing on 3/05/2015
Label:
Blogger,
Label:
SEO
Cara Menggunakan NoFollow yang Benar - Penggunaan
rel = "nofollow" untuk link tertentu terkadang sangat dibutuhkan untuk menjaga integritas kualitas external link yang ada di blog/website.
Link Nofollow merupakan sebuah meta tag html yang berfungsi sebagai perintah bahwa setiap halaman yang keluar atau dari link yang menggunakan rel = "nofollow", tidak akan mengindex link keluar (outbound link) yang berada pada suatu website/blog oleh robot.txt.
Sebagai contoh meta tag html nofollow :
Example 1 = <meta name = "robots" content = "nofollow" />
Example 2 = <a href="signin.php" rel="nofollow"> Login </a>
Penerapanya dalam blog, telah memiliki fasilitas untuk memudahkan nofollow yaitu dengan menceklist gambar seperti di bawah ini :
Add 'rel=nofollow' attribute.
Penambahan nofollow link direkomendasikan terhadap situs dengan kriteria berikut ini :
- Konten yang tidak terpercaya
Misalnya suatu website yang sekiranya isi dari web tersebut tidak terpercaya apakah kedepannya akan berdampak baik atau hanya sebagai spam.
- Link Iklan
Sebaiknya menggunakan link nofollow untuk penyedia link yang membuat kita dibayar "iklan".
- Perayapan Prioritas
Misalnya link prioritas pada blog/website kita yaitu link yang menyertakan kita harus masuk "login" atau mendaftar "register", karena Googlebot tidak akan menjelajah halaman yang membuat googlebot untuk login atau mendaftar dengan tampilan berupa form.
Sumber Referensi :